Download

Karebosi News adalah informasi yang dapat anda peroleh seputar kegiatan yang terjadi di MTC Karebosi dan Karebosi Link. 2 (dua) Mall terbesar di Makassar yang terhubung menjadi satu melalui terowongan Karebosi yang melintang di bawah Jln. A. Yani.

Jumat, 29 Juli 2011

Kartu Kosicozy, Bisa untuk bayar parkir di MTC dan Karebosi Link


Kabar gembira bagi anda para pemegang kartu Kosi Cozy, mulai 1 Agustus nanti, kartu prabayar yang biasa digunakan untuk melakukan transaksi di restoran underground Kosi Cozy Karebosi Link dapat digunakan untuk pembayaran parkir di MTC maupun Karebosi Link.

Sistem pembayaran parkir dengan kartu ini merupakan suatu inovasi terbaru dari Manajemen MTC dan Karebosi Link untuk memanjakan dan mempermudah para pengunjung setianya untuk melakukan pembayaran dengan cara praktis dan mudah.

Menurut Building Manajer MTC dan Karebosi Link, Binsar Samosir, bahwa pembayaran parkir dengan menggunakan kartu ini dimaksudkan agar para pengunjung MTC dan Karebosi Link tidak perlu repot untuk menyediakan koin atau uang receh lagi.

”Hanya dengan kartu Kosi Cozy yang anda miliki, anda sudah dapat melakukan pembayaran parkir sesuai dengan tarif yang harus dibayar, tarif yang dikenakanpun sama dengan bila anda membayar secara tunai. Hanya saja dengan kartu ini terasa lebih praktis dan mudah” Beber Binsar.

0 komentar:

;