Download

Karebosi News adalah informasi yang dapat anda peroleh seputar kegiatan yang terjadi di MTC Karebosi dan Karebosi Link. 2 (dua) Mall terbesar di Makassar yang terhubung menjadi satu melalui terowongan Karebosi yang melintang di bawah Jln. A. Yani.

Rabu, 13 Oktober 2010

Anggota DPRD Sulawesi Utara Study Banding di Karebosi

Selasa (12/10) kemarin, anggota DPRD Provinsi Sulawesi Utara melakukan study banding di Lapangan Karebosi dan mall Karebosi Link. Dipimpin oleh Ketua Komisi III DPRD Sulut, Sherpa Manembu, rombongan yang berjumlah 9 orang dari Manado ini didampingi Humas PT. Tosan, Yan Talakua, meninjau berbagai fasilitas olahraga yang ada di Lapangan Karebosi serta mengunjungi Mall Underground Karebosi Link.

Dalam kesempatan tersebut Sherpa Manembu dan para anggota dewan dari Manado ini terkagum-kagum melihat berbagai fasilitas dan sarana yang ada di Karebosi termasuk pusat perbelanjaan mewah di bawahnya.

Sherpa Manembu, Ketua Komisi III DPRD Sulawesi Utara yang membidangi pembangunan ini mengatakan, bahwa study banding yang mereka lakukan ke Karebosi ini adalah dalam rangka untuk melihat dan mempelajari apa yang ada di Karebosi.

“Kami di Manado ada memiliki beberapa asset, termasuk ada lapangan yang menyerupai Karebosi ini. Kami ingin supaya asset-asset tersebut dapat diberdayakan untuk kepentingan masyarakat di Sulawesi Utara, khususnya di Kota Manado. Dan konsep yang ada di Karebosi ini sungguh cerdas dan tepat, karena selain Pemerintah mendapat berbagai sarana dan fasilitas yang ada di atasnya, juga ada area bisnis, yang tentu saja dapat menyumbang pemasukan bagi pendapatan asli daerah. Hal ini ingin kami terapkan di Sulawesi Utara” Kata Sherpa Manembu.

Sebelum ke Karebosi rombongan dari Manado ini juga sempat mengunjungi Trans Mall.

0 komentar:

;