Dalam rangka memperingati HUT MTC Karebosi ke-7 yang jatuh pada tanggal 15 Oktober nanti dan HUT Karebosi Link Ke-2 pada tanggal 26 September lalu, Managament kedua Pusat Perbelanjaan tersebut akan mengadakan pameran unik dan mungkin baru pertama kalinya diadakan di Makassar, yaitu Pameran Handphone Bekas Versus Handphone Lokal, yang bakal berlangsung di area Main Hall Karebosi Link dari tanggal 6 sampai 17 Oktober.
Menurut Direktur PT. Tosan, Binsar Samosir, pameran ini akan diikuti oleh beberapa gerai ponsel bekas yang ada di MTC Karebosi seperti Adi Jaya Ponsel, Prima Ponsel, Surya Jaya Ponsel, SIP Selular serta berbagai vendor merk lokal, seperti Vodastar, CSL Blueberry, XP Mobile, Mito, Aego Mobile, B-World dan lain sebagainya. “Dalam pameran ini para pengunjung atau calon pembeli dapat memilih ponsel bekas dari berbagai merk terkemuka seperti Nokia, Samsung, Motorolla, Blackberry, Sony Ericson maupun LG dalam bermacam tipe” Kata Binsar.
“Sebagai pihak pengelola Mall, kami mencoba untuk menjembatani antara konsumen dengan para pemain di bursa handphone bekas maupun para vendor merk lokal, tinggal bagaimana minat masyarakat dalam memilih, mau handphone bekas atau yang lokal. Satu hal yang pasti, pasar ponsel bekas maupun untuk merk-merk lokal sampai saat ini masih cukup potensial. Dan kami berharap dalam pameran ini ada peningkatan penjualan yang signifikan dari kedua segmen tersebut” Kata Binsar menambahkan.
Sementara itu General Manager MTC dan Karebosi Link, Hanson Basri, selaku penggagas acara pameran mengatakan bahwa konsep Pameran HP Bekas VS HP Lokal adalah merupakan ajang pembuktian kekuatan antara segment ponsel bekas dan ponsel merk-merk lokal. “Jadi kita adu kedua segment ponsel ini, kira-kira mana yang lebih berpengaruh dalam menarik minat pembeli” Jelas Hanson.
0 komentar:
Posting Komentar