Download

Karebosi News adalah informasi yang dapat anda peroleh seputar kegiatan yang terjadi di MTC Karebosi dan Karebosi Link. 2 (dua) Mall terbesar di Makassar yang terhubung menjadi satu melalui terowongan Karebosi yang melintang di bawah Jln. A. Yani.

Sabtu, 05 Februari 2011

Pengunjung Serbu Pameran HP Termurah Di Karebosi Link

Satu lagi gebrakan spektakuler dari Manajemen Karebosi Link, bertajuk Pameran Hape Termurah digelar di atrium mall Karebosi Link selama dua hari berturut-turut yaitu 5 dan 6 Februari. Berbagai ponsel lokal dari berbagai merk seperti ZTE, Mixcon, SunBerry, T Cash, CSL Blueberry berlomba menawarkan ponsel dengan harga super murah, hanya Rp 199.000,-.

Sejak mulai dibuka kemarin (05/2), pameran dalam rangka memeriahkan Tahun Baru Imlek ini langsung diserbu para pengunjung Karebosi Link dan ratusan ponsel langsung ludes terjual.

Beberapa pengunjung yang ditemui di sela-sela pameran mengaku cukup tertarik untuk membeli ponsel dalam pameran ini, disebabkan karena ponsel yang ditawarkan harganya cukup terjangkau dan barang yang ditawarkanpun memiliki kualitas dan fitur-fitur canggih yang dapat diandalkan. “Saya memilih membeli ponsel lokal SunBerry tipe S66, karena selain harganya terjangkau, ponselnya juga sudah dilengkapi dengan TV Mobile, Radio FM dan kamera termasuk beberapa fitur lainnya” Papar Erwin, salah satu pengunjung sambil memperlihatkan ponsel yang baru dibelikannya.

Saat ini Karebosi Link merupakan salah satu mall yang giat menggelar pameran ponsel lokal. Di awal tahun 2011 ini saja sudah beberapa kali pameran serupa diadakan dan selalu mendapat sambutan yang luas dari warga masyarakat.

0 komentar:

;